NAILA ZULFA, NADYA (2022) Evaluasi Penanganan Dokumen Rekam Medis Terkait Penyebaran Infeksi Covid-19 di Rumah sakit Tk.III Dr. R. Soeharsono Banjarmasin Tahun 2021. [Tugas Akhir]
Text
ABSTRAK - Naila Zulfa Nadya 19D30605.pdf Download (18kB) |
|
Text
JURNAL- Naila Zulfa Nadya 19D30605.pdf Restricted to Registered users only Download (278kB) |
|
Text
PROPOSAL-Naila Zulfa Nadya 19D30605.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
KTI Naila Zulfa Nadya 19D30605.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
Abstract
Pada tanggal 25 maret 2020, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat PORMIKI mengeluarkan Surat Edaran Nomor HM.01.01/002/III/2020 tentang Prosedur Perekam Medis dan Informasi Kesehatan dalam situasi wabah covid-19. Berdasarkan hasil studi pendahuluan di Rumah sakit Tk.III Dr. R. Soeharsono Banjarmasin, penanganan rekam medis pasien covid-19 belum dilakukan sesuai arahan dari PORMIKI. Rekam medis tidak dimasukkan ke dalam plastik, tidak dimasukkan kedalam boks kontainer, dan tidak disimpan di tempat khusus. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penanganan dokumen rekam medis terkait penyebaran infeksi covid-19 di Rumah sakit Tk.III Dr. R. Soeharsono Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif metode deskriptif, menggunakan 4 informan utama (2 orang perawat pasien covid-19 dan 2 orang petugas rekam medis) dan 2 informan triangulasi (kepala perawat pasien covid-19 dan kepala instalasi rekam medis). Instrumen penelitian yang digunakan adalah pedoman observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Prosedur pemeliharaan rekam medis selama masa perawatan di rawat inap sudah sesuai dengan arahan dari PORMIKI, sedangkan Prosedur pemeliharaan rekam medis pasien pulang belum sesuai dengan arahan dari PORMIKI. Penanganan dokumen rekam medis pasien covid-19 yang belum sesuai dengan arahan PORMIKI dan SOP dapat memungkinkan terjadinya penyebaran infeksi covid-19. Kata kunci : Covid-19, Penanganan, Evaluasi, Rekam medis, Rumah sakit
Item Type: | Tugas Akhir |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | D3 Perekam dan Informasi Kesehatan |
Depositing User: | Administrator SHB |
Date Deposited: | 08 Feb 2023 08:05 |
Last Modified: | 26 May 2023 02:49 |
URI: | http://repository.stikeshb.ac.id/id/eprint/394 |
Actions (login required)
View Item |